Langsung ke konten utama

Cara Membeli Rumah Dengan Sisihkan Gaji Perbulan

Cara Membeli RUmah Dengan Sisihkan Gaji Perbulan

Seiring berjalannya waktu seorang dewasa tentu memiliki keinginan untuk membangun rumah tangganya sendiri dengan pasangan.

Salah satu yang tentu harus dipikirkan dalam jangka panjang adalah hunian ketika telah menikah dan nantinya memiliki keluarga kecil sendiri.

Sebagai besar anak muda zaman sekarang enggan membeli rumah sendiri karena memang harga yang sulit sekali di jangkau. Maka tak heran jika beberapa dari mereka memilih jalan-jalan ketimbang menabung membeli properti.

Padahal, jika mau taat menyisihkan pendapatan per bulan, bukan mustahil milenial memiliki rumah sendiri.

Umumnya milenial menyisihkan 5-10 persen untuk tabungan jangka pendek. Biasanya mereka menabung untuk rencana liburan, persiapan pensiun, dan sebagainya. 

Tentu saja porsi tabungan tersebut belum termasuk dengan tabungan untuk membeli hunian.

"Begitu menyisihkan (pendapatan) untuk rumah, kan ada urgensinya, harus menyiapkan lebih banyak bisa 20-30 persen (dari pendapatan)," ujar Ligwina.

Misalnya, apabila gaji sebesar Rp 10 juta, setiap bulan yang ditabung untuk uang muka rumah sekitar Rp 2 juta-Rp 3 juta. Jika nilai simpanan konsisten dan komitmen menabung tiap bulan kuat, dalam waktu tiga tahun saja uang untuk DP rumah sudah terkumpul.

Namun, rumah atau apartemen yang dibeli juga harus sesuai dengan kemampuannya.

"Kalau cuma bisa nabung Rp 2 juta per bulan, tapi maunya beli apartemen Rp 1,5 miliar ya agak susah. Isunya bukan lagi mampu mengumpulkan, tapi kesadaran dengan kemampuannya," kata Ligwina.

Ligwina sering berpesan pada kliennya, terutama anak muda yang belum menikah, agar selalu menyisihkan uang untuk membeli properti dari jauh hari. Sebab, rumah tinggal merupakan salah satu kebutuhan yang harus dipenuhi, apalagi jika sudah berkeluarga.

Ligwina menganggap menanamkan pola pikir soal pentingnya rumah bagi milenial cukup membutuhkan trik. Caranya tidak bisa dengan mendorongnya untuk membeli rumah, tapi beberkan keuntungan apa saja yang didapat jika memiliki rumah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Layar ASUS Vivobook Pro 14 OLED Dapat Tampilkan Warna dengan Sangat Akurat

Cara Cek Smartfren Sedang Mengalami Gangguan Atau Tidak

Tips Memilih Stir Mobil Berkualitas dan Nyaman